Keputihan Tidak Normal? Hal Ini Yang Harus Kamu Lakukan

keputihan tidak normal? hal ini yang harus kamu lakukan

Keputihan Tidak Normal? 5 Hal Ini yang Harus Kamu Lakukan
 
Membicarakan keputihan yang tidak normal memang sering membuat para perempuan panik dan ketakutan. Pasalnya, keputihan yang berwarna dan berbau bisa jadi pertanda tumbuhnya bakteri jahat, infeksi pada vagina, dan bahkan penyakit kelamin yang menular. Vagina yang berbau tak sedap juga kadang mendorong sebagian perempuan untuk menanggulangi gangguan tersebut sendiri tanpa mempelajari ciri-ciri dan hal lainnya. Sebagian perempuan lain justru tidak melakukan apa-apa karena bingung dan takut.

Padahal, penanggulangan terhadap keputihan ini sangat penting, lho. Mungkin kamu akan jadi takut karena banyak orang yang membicarakan berbagai kemungkinan dan arti dari setiap warna keputihan. Nah,kali ini Bintang.com akan membahas lima hal yang bisa kamu lakukan saat keputihanmu berwarna dan berbau tak sedap.

Kenali warna dan bau pada keputihanmu. Pada artikel sebelumnya, Bintang.com sudah membahas tentang warna-warna dan tanda keputihan yang tidak normal. Sebelum menyatakan keputihanmu normal atau tidak, cobalah kenali warna keputihanmu. Apakah abu-abu, putih susu, kuning, cokelat, atau hijau. Warna menentukan penyebab dan gangguan yang terjadi pada vagina dan sel telur.

Karenanya, warna dan bau keputihanmu merupakan tanda yang paling penting dan menentukan.
Ingat-ingatlah, apa saja yang kamu gunakan belakangan ini. Perempuan melakukan berbagai hal untuk membuat vaginanya bersih dan harum. Sebagian cara aman untuk pH vagina dan kesehatanmu, sebagian lagi tidak. Coba ingat-ingat, apakah kamu menggunakan douches, atau sabun khusus daerah kewanitaan yang mengandung parfum? Karena kedua hal ini juga bisa menyebabkan keputihan dan gangguan pada kesehatan vagina.

Infeksi juga bisa terjadi karena tampon dan kondom. Kalau kamu aktif berhubungan intim dan selalu menggunakan kondom, cobalah periksa sebelum berhubungan. Apakah terjadi kerusakan pada kondom tersebut atau tidak. Serpihan kondom yang tertinggal di dalam vagina ternyata juga bisa membahayakan kesehatanmu. Selain itu, tampon yang terlalu lama 'bersarang' di dalam vaginamu juga bisa membuat infeksi pada vagina.

Obat herbal. Sebagian perempuan takut ke dokter karena tidak mau diberikan antibiotik atau obat berbahan kimia untuk menanggulangi keputihan. Kamu bisa menggunakan obat herbal seperti air rebusan daun sirih, bawang putih, dan lainnya.

Pergilah ke dokter. Meskipun obat herbal bisa menjadi pilihan, tapi ada baiknya kamu memeriksakan kesehatanmu ke dokter bagian ginekologi. Kamu akan ditanya apa saja keluhannya secara detail. Selain itu, dokter kemungkinan akan meriksa vaginamu juga, serta mengambil contoh keputihanmu. Jika diperlukan, darahmu pun akan diperiksa. Saat berkonsultasi pada dokter, kamu juga harus memberitahu apakah kamu aktif dalam berhubungan badan. Produk pembersih daerah kewanitaan pun sebaiknya kamu sampaikan.

Itu dia lima hal yang bisa kamu lakukan saat kamu mengetahui keputihanmu tak wajar. Keputihan yang tak wajar ini memang bisa bikin kamu panik dan ketakutan. Tapi, jangan sampai kamu panik dan menanggulanginya sendiri. Karena tiap tingkat gangguan pada organ kewanitaan pasti memiliki obat dan cara penanggulangannya sendiri.


Semoga bermanfaat.

Sumber: bintang. com

0 Response to "Keputihan Tidak Normal? Hal Ini Yang Harus Kamu Lakukan"

Posting Komentar