Jangan Hanya Membelikan Anak Maianan, Sesekali Temani Anak Bermain. Banyak Manfaat Mendampingi Anak Bermain Loh..........
Semahal apa pun Mainan, akan percuma jika anak tidak tahu cara mengoperasikannya. Itulah kenapa orang tua perlu orang tua menemani anak bermain. Menemani anak bermain juga sangatlah penting bagi perkembangan anak karena orang tua bisa memantau apa saja yang dilakukan buah hatinya.
Selain hal diatas, ada banyak manfaat menemani anak bermainanak. Berikut adalah beberapa manfaat menemani anak bermain:
Anak akan merasa diperhatikan dan dekat dengan orang tua
Menemani anak bermain maka akan membangun kedekatan dengan anak sehingga sisi emosional anak akan bisa terasah dan tersalurkan. Si anak juga akan bisa mengekspresikan segala tingkah lakunya dengan mainannya sehingga si anak tidak akan mudah untuk mencari perhatian orang tuanya dengan melakukan hal-hal negatif.
Menemani anak bermain bisa membuat hubungan dengan suami semakin mesra
Menemani anak bermain ternyata tidak hanya bagus untuk embangun kedekatan dengan anak, tetapi Menemani anak bermain bisa membuat hubungan dengan suami semakin mesra.
“Menemani anak bermain bisa membuat hubungan dengan suami semakin mesra. Ketika menemani anak bermain tentu akan terjalin komunikasi antara Anda dan pasangan, semakin sering dilakukan bersama-sama, komunikasi keduanya akan semakin baik. Salah satu kunci pernikahan yang harmonis kan komunikasi yang baik,” tutur Psikolog anak, Ajeng Raviando, Psi
Membantu anak untuk bisa berkomunikasi lebih baik lagi dengan temannya
Keterlibatan orang tua ikut bermain dengan anak maka akan membantu anak untuk bisa berkomunikasi lebih baik lagi. Baik itu komunikasi dengan orang tuanya sendiri ataupun komunikasi dengan teman bermainnya apabila si anak bermain dengan anak yang lain. Dengan kita ikut menemani anak bermain maka akan merangsang kepekaan anak.
Dengan mengajarkan cara bermain akan menambah pengetahuan anak
Dengan keterlibatan orang tua menemani anak bermain maka orang tua akan menyadari apa saja yang dibutuhkan anak. Ketika orang tua peka maka kemudian akan menyediakan kebutuhan mainan anak. Sehingga anak akan tambah pengetahuannya karena ada mainan baru yang diperlukannya.
Selain itu dengan orang tua menemani anak bermain maka si orang tua akan mengajarkan kepada anak cara bermain yang benar. Hal inilah yang akan diingat anak sehingga akan menambah khasanah keilmuan anak.
Mendapat Penjelasan tentang apa yang dimainkan
Selain memberitahukan cara bermain, orang tua juga dapat memberikan infomasi Yang biasa terjadi adalah, anak bermain sendiri dan tidak mendapat penjelasan tentang mainan yang mereka gunakan.
Cobalah untuk menggunakan interaksi. Bentuk interaksi bisa bermacam-macam. Caranya, dengan mengajak anak melihat mainan baru tersebut, lalu mendemonstrasikan cara memainkannya.
Membuat anak memiliki tempat bertanya saat menemui kesulitan
Dengan didampingi, anak memiliki tempat bertanya saat menemui kesulitan. Stimulasi yang ia peroleh pun akan maksimal dan dapat meningkatkan kemampuan motorik, kecerdasan hingga keuletannya. Anak yang hanya bermain sendiri bisa saja karena tak tahu cara memainkannya, akhirnya mengonggokkan mainannya begitu saja. Tentu dari situ ia tak akan memetik manfaat apa pun.
Membangun komunikasi dan kedekatan yang baik antara orang tua dan anak
Saat pendampingan akan terjalin komunikasi yang cukup intens pada akhirnya membuahkan suatu antara anatar orang tua dan anak. Kelekatan yang dapat membuat anak jauh lebih nyaman kala menjalani aktivitasnya ini, akan berdampak baik pada pertumbuhan psikis dan kesehatannya. Tak mustahil perkembangannya pun akan sangat kondusif, ia bisa memaksimalkan seluruh kemampuannya.
Membuat Anak tambah semangat bermian
Ketika orang tua ikut bermain maka si anak berpikir bahwa dirinya diperbolehkan untuk bermain. Anak akan menganggap bahwa kegiatan yang dilakukannya adalah kegiatan yang bermanfaat dan berguna sehingga si anak tambah semangat lagi untuk bermain.
Orang tua membantu anak untuk memilih permainan yang sesuai dengan usia mereka
orang tua tidak boleh melarang anak-anak kita bermain, tetapi ada beberapa permainan yang mungkin cukup berbahaya bagi anak-anak kita. Di saat inilah kita harus membantu mereka untuk memilih permainan yang sesuai dengan usia mereka.
Berhati-hatilah dalam memilih permainan untuk anak-anak Anda, karena, “salah-salah” justru Anda mengekang pertumbuhan kreatifitas dan imajinasi mereka. Ikut sertakan anak-anak dalam memilih permainan yang mereka inginkan dan mereka sukai. Jika menurut orang tua pilihan mereka tidak cukup aman untuk dimainkan, maka dapat memberikan pengertian kepada mereka atau Anda dapat menemani mereka bermain.
Dengan menemani anak bermain, membantu Imajinasi anak terarah
Psikolog anak, Ajeng Raviando, Psi., mengatakan adanya orang tua di sisi anak-anak membuat mereka lebih terarah dalam mengembangkan imajinasinya. Selain itu, peran orangtua juga penting untuk melatih pola pikir anak kedepannya.
Mendampingi Anak Bermain membuat anak Lebih percaya diri
Anak yang didampingi kala bermain biasanya akan memiliki rasa percaya diri yang kuat. Kesenangan yang ia dapat kala dapat menyelesaikan permainan dengan baik, akan membuatnya merasa lebih puas sehingga memupuk rasa pede-nya.
Kemampuan anak dan orang tua meningkat juga meningkat
Dengan mendampingi anak bermain, orang tua jadi ikut paham mainan yang anak mainkan. Demikian pula dengan aneka manfaat yang terkandung di dalamnya. Sehingga, ketika anak sudah bisa menguasai permainan itu dengan baik orang tua bisa memberikan mainan yang lebih sulit. Dengan begitu kemampuan anak akan terus bertambah, tidak stagnan jika ketika kita tak mendampinginya.
sumber : sayangianak
0 Response to "Manfaat Mendampingi Anak Bermain, Jangan Hanya Membelikan Anak Mainan"
Posting Komentar